LAPORAN AKHIR PENELITIAN HIBAH BERSAING "MODEL TUGAS KESEHATAN KELUARGA DALAM PENGENDALIAN HIPERTENSI MELALUI PENDEKATAN GERMAS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUCANG SEWU KOTA SURABAYA"

Alberta, Lembunai Tat and Widyastuti, Dwi Utari (2018) LAPORAN AKHIR PENELITIAN HIBAH BERSAING "MODEL TUGAS KESEHATAN KELUARGA DALAM PENGENDALIAN HIPERTENSI MELALUI PENDEKATAN GERMAS DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS PUCANG SEWU KOTA SURABAYA". Project Report. Poltekkes Kemenkes Surabaya.

[thumbnail of Dokumen Laporan Akhir Germas 2018.pdf] Text
Dokumen Laporan Akhir Germas 2018.pdf

Download (1MB)

Abstract

Hipertensi atau penyakit darah tinggi adalah suatu keadaan dimana terjadi peningkatan tekanan darah di dalam arteri dan merupakan salah satu kondisi yang biasanya mendahului penyakit jantung dan pembuluh darah. Pengendalian hipertensi bertujuan untuk membantu menurunkan tekanan darah dan mempertahankan tekanan darah dalam keadaan normal (Gunawan, 2010 dalam Andala S, 2014). Salah satu upaya pemerintah dalam mengendalikan penyakit hipertensi antara lain dengan mencanangkan Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) melalui kegiatan : peningkatan aktifitas fisik, konsumsi sayur dan buah, cek kesehatan secara rutin dan tidak merokok. Sebagai unit terkecil dari masyarakat, dan melalui tugas-tugasnya dalam bidang kesehatan, keluarga diharapkan mampu menerapkan secara dini kepada seluruh anggota keluarganya mengenai cara pengendalian hipertensi melalui Germas dengan cara : peningkatan aktifitas fisik, konsumsi sayur dan buah, cek kesehatan secara rutin dan tidak merokok. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui model pelaksanaan tugas kesehatan keluarga dalam pengendalian hipertensi melalui pendekatan Germas. Metode penelitian merupakan penelitian eksplanatory dengan menggunakan pendekatan cross sectional. Pengumpulan data menggunakan kuesioner dengan metode wawancara langsung dan analisa data menggunakan metode Partial Least Square (PLS). Hasil penelitian menunjukkan tugas kesehatan keluarga dalam pengendalian hipertensi dipengaruhi oleh faktor enabling, pengendalian hipertensi dengan pendekatan Germas dipengaruhi oleh faktor predisposing dan pelaksanaan tugas keluarga dalam pengendalian hipertensi, pengendalian tekanan darah dipengaruhi oleh pelaksanaan tugas kesehatan keluarga dalam pengendalian hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Pucang kota Surabaya. Hasil ini dapat dimanfaatkan sebagai model untuk menjelaskan pelaksanaan tugas kesehatan keluarga dalam pengendalian hipertensi dengan pendekatan Germas di wilayah kerja Puskesmas Pucang kota Surabaya.

Item Type: Monograph (Project Report)
Uncontrolled Keywords: Tugas kesehatan keluarga, pengendalian hipertensi, Germas
Subjects: R Medicine > RT Nursing
Divisions: Poltekkes Kemenkes Surabaya > Pusat Penelitan dan Pengabdian Masyarakat > Penelitian
Depositing User: Nanik Indra Putri Sari
Date Deposited: 01 Sep 2022 03:25
Last Modified: 01 Sep 2022 06:17
URI: http://repo.poltekkesdepkes-sby.ac.id/id/eprint/5637

Actions (login required)

View Item View Item